Saturday, October 25, 2008

Pre ambule

SMUN 89 - Gedung Baru

Menyambut respon beberapa teman, untuk membuat sebuah blog SMAN 89 yang merangkul kebersamaan, mengurangi jarak dan waktu yang membatasi silahturahmi, menepis ketidaktahuan akan khabar yang telah jauh, saya mencoba untuk sedikit mewujudkannya secara perlahan. Tanpa bermaksud mengurangi nilai pentingnya kehadiran milis alumni SMAN89 ataupun media lain yang sudah ada, kita disini bersama sama untuk merapatkan kembali ikatan yang telah terjalin.

Berdasarkan begitu banyak kekurangan diantara kita, tidak dapat saling berkumpul, menyapa dan bersilaturahmi secara fisik, karena waktu, tempat dan keadaan yang menghalangi, blog SMAN 89 ini menghadirkan sarana/media online untuk bisa saling mengetahui dan mengabarkan keadaan masing masing alumners dimanapun berada. Siapa pun dapat berpartisipasi menuliskan aktivitasnya, kegiatan terakhir atau yang tengah ditekuni, foto (sendiri, bersama pacar, teman, special bersama keluarga) atau foto foto jaman baheula yang sanggup membuat kita kembali terkenang akan masa masa tanpa beban dan tanggung jawab (hue he he ..)

Berbagi kenangan akan guru guru yang setia membimbing kita dalam menempuh pendidikan. Atau berbagi masa masa terindah bersama terkasih, sahabat dan teman.

Aniwei ..
Kehadiran tangan tangan kreatif untuk menuliskan sebaris, dua baris tulisan ataupun puisi .. sebuah keinginan, saran dan kripiknya sangat di harapkan turut meramaikan kehadiran sebuah Blog yang baru saja dimulai.

Tak lupa .. salam kebersamaan dari kita, untuk kita dan oleh kita.
Bravo SMAN 89 .. maju karena kemauan, bukan sekedar menunggu !!

1 comments:

Anonymous said...

yah..ancung 4 jempol untuk sma 89 cakung..,permintaan nih ..klo bisa tuh di taro fhoto2 para alumni dari awal jadul sampai yang unggul...beravo tuk semua angkatan...,galang persaudaraan...,tuk bendera 89,...